Ananda Hasibuan Bisa Jual Hingga 25 ton Durian Sejak Pakai Google Bisnisku
Category:beritaTRIBUN-MEDAN.com, MEDAN – Manfaat dari produk Google yaitu Google Bisnisku dirasakan langsung oleh Johan Hasibuan, pemilik Ucok Durian Medan.
Terletak di Jalan Pelajar Medan, sejak menggunakan Google Bisnisku Ucok Durian bisa menjual hingga 25ton durian.
“Dibandingkan dengan saat menjual secara tradisional dengan menggunakan Google Bisnisku ini memang sangat berbeda sekali,” ujar Marketing Ucok Durian Singlet, Ananda Hasibuan, Rabu (14/9/2016).
Ia menjelaskan, pencapaian menggunakan Google Bisnisku tersebut cukup cepat hanya dalam waktu tiga bulan saja.
“Dan pertumbuhannya hingga juga cukup signifikan yaitu dari hanya menjual 2,5 ton saat ini menjadi 25 ton dari bulan Mei hingga Agustus,” jelasnya.
Ia menuturkan, jika sebelum menggunakan Google Bisnisku Ucok Durian Singlet hanya bisa melayani permintaan di kawasan Medan saja, sejak menggunakan Google Bisnisku bisa menjangkau permintaan ke beberapa kota seperti Batam, Banjarmasin, Jakarta, Bandung, Jogjakarta, Makassar, Lombok dan kota-kota lainnya.
“Pertumbuhan penjualan dari hasil pemesanan online dari luar kota atau luar pulau dalam empat bulan terakhir terus mengalami pertumbuhan,”tuturnya.
Ia menjelaskan, Ucok Durian Singlet menyediakan empat bentuk durian yaitu durian bulat, durian kupas, pancake durian dan juga daging durian.
“Visi Ucok Durian Singlet adalah menyediakan buah durian Medan segar ke seluruh Indonesia dan dengan adanya Google Bisnisku tersebut sangat membantu visi Ucok Durian Singlet tercapai,”jelasnya.
1 Comment
Maas Teguh
November 17, 2016at 4:30 pmSuper sekali bapak..